Kelebihan Jilbab Buttonscarves, Sepadan Dengan Harganya
Jilbab Buttonscarves akhir-akhir ini menjadi salah satu trend busana muslim di Indonesia. Harga jilbab ini terbilang tinggi jika dibandingkan dengan jilbab biasa. Tak heran jika jilbab ini disebut sebagai jilbab premium. Kebutuhan akan jilbab di Indonesia sendiri semakin meningkat dengan meningkatnya kesadaran wanita muslimah untuk menggunakannya. Pemakaian jilbab tidak menjadikan wanita kurang update dalam masalah fashion. Buktinya dengan adanya produk hijab dari Buttonscarves, wanita muslimah yang menggunakannya tetap terlihat stylish dan kekinian.
Dari Namanya, banyak yang mengira bahwa Buttonscarves merupakan brand dari luar negeri. Namun hal tersebut keliru karena brand ini adalah brand lokal. Jangan salah, meski brand lokal namun Buttonscarves menggunakan standar pembuatan produk fashion internasional sehingga menghasilkan produk terbaik di bidang kualitasnya. Jilbab Buttonscarves mengutamakan pemilihan material terbaik sebagai bahan utamanya. Karena itu mereka menghasilkan produk yang tak main-main kualitasnya.
Dengan bahan yang terbaik membuat hijab menjadi enak dikenakan meski dalam waktu yang lama. Umumnya Buttonscarves menggunakan bahan Voil Cotton yang ringan, mudah dibentuk dan mudah dibersihkan. Voal juga memiliki sifat sejuk jika dikenakan. Anda tidak akan kegerahan jika menggunakan hijab berbahan Voal ini. Selain itu sifatnya yang mudah dibentuk tidak membuatnya mudah kusut selama pemakaian. Jilbab mudah dibentuk dengan menggunakan jarum maupun secara langsung. Ini penting karena pada umumnya jilbab yang dibuat adalah berbentuk jilbab segi empat yang harus dibentuk terlebih dahulu pada saat dipakai.
Secara garis besarnya, berikut ini adalah kelebihan dari hijab Buttonscarves yang bisa Anda dapatkan di ZALORA:
-
Menggunakan bahan premium.
Seperti dijelaskan di atas bahwa hijab Buttonscarves menggunakan bahan premium Voal yang sejuk sehingga sangat nyaman dipakai meski dalam waktu yang lama. Bahan ini juga membuat tampilannya terlihat berkelas karena memiliki efek kilau.
-
Tidak mudah kusut.
Jilbab dengan bahan yang murahan, akan mudah kusut ketika dipakai dalam waktu lama. Tidak demikian dengan hijab Buttonscarves yang tahan lama sesuai bentuknya.
-
Motif beragam.
Jangan khawatir mendapati jilbab dengan motif sama jika Anda membeli hijab Buttonscarves. Ada banyak motif dan warna dari hijab ini yang membuatnya memiliki kemungkinan sangat kecil untuk bertemu dengan hijab yang sama di luar.
-
Logo Buttonscarves.
Terdapat logo Buttonscarves yaitu huruf B besar yang disematkan dengan sangat estetik di semua produknya. Logo ini sendiri menjadi sebuah kelebihan karena menjadi jaminan sebuah kualitas mutu terbaik.
-
Cocok dibawa travelling.
Hijab Buttonscarves sangat cocok bagi Anda yang sedang travelling dan membawa jilbab cadangan di dalam koper. Hijab Buttonscarves yang tidak mudah kusut dalam penyimpanan akan membuatnya selalu siap untuk digunakan kapan saja. Anda tak perlu menyetrikanya untuk dipakai jika kondisi tidak memungkinkan. Hijab akan tetap rapi dan licin mengkilap.
-
Bonus.
Dalam setiap pembeliannya Anda akan mendapatkan bonus berupa bros dengan logo Buttonscarves yang unik.
Nah, banyak sekali kelebihan dari hijab Buttonscarves ini yang sayang jika dilewatkan. Dengan banyaknya produk hijab di Indonesia, jangan sampai Anda salah memilih hijab Buttonscarves. Agar tidak salah pilih, Anda bisa berbelanja di ZALORA yang memberikan jaminan produk original. Dapatkan hijab Buttonscarves berbagai motif dan warna di ZALORA dengan harga yang bersaing. Anda akan mendapatkan hijab asli dengan kualitas premium. Untuk item tertentu ZALORA juga memberikan cashback sehingga belanja Anda bisa lebih hemat.